Hai guys..
Tulisan diblog saya hari ini ingin bercerita sedikit tentang keinginan berbisnis di masa depan. Yaitu keinginan berbisnis membuka usaha Warung Kita. Nama warung ini saya ambil karena terlihat sederhana dan simple yang terpenting itu direspon oleh masyarakat dengan baik. Keinginan ini terfikir karna saya terlahir dalam keluarga yang memang dari dulu sudah membuka bisnis seperti warung makan.
Analisa makanan : Warung Kita
Warung yang sederhana menyedikan makanan yang lezat yang langka yang langka/tidak bisa ditemukan diwarung yang lainnya. Selain makanannya, saya juga menginginkan pelayanan yang maksimal, prima dan menyenangkan untuk semua para pelanggan. Jadi dapat disimpulkan bahwa Warung Kita adalah Warung yang menyediakan makanan yang lezat dan langka dengan pelayanan yang semaksimal mungkin dengan harga yang pas untuk semua kalangan masyarakat.
Segmentasi :
Dalam hal ini Warung Kita mensegmentasikan makanan yang disediakan dari letak daerah yang banyak penduduk perkotaaan contohnya JABODETABEK yang berlibur ke daerah ini. Dengan makanan yang lezat dan jarang ditemukan didaerah perkotaan tempat mereka tinggal. Selain menyediakan makanan yang lezat dan langka Warung Kita mengenalkan keindahan alam, sesuai sebutan kota ini yaitu kota bahari. Kota yang penuh keindahan tentang alam sekitar seperti : Laut.
Targetting :
Warung Kita ini menciptakan makanan yang lezat dan langka dalam daerah perkotaan seperti JABODETABEK dengan pelayanan prima. Konsep serta harga yang ada di Warung Kita akan kita buat sesuai letak daerah geografis berdirinya Warung Kita.
Positioning :
Dari penjelasan yang saya paparkan diatas, Warung Kita ini membantu pelanggan yang berlibur dapat menyantap makanan lezat dan langka (makanan yang jarang mereka temui didaerah perkotaan. Dengan slogan "puas lidahmu, wareg wetengmu" ini saya keluarkan agar pelanggan dapat membedakan rasa lezat Warung Kita dengan warung-warung yang lain dan ingin berkunjung lagi dikemudian hari.
Demikian cerita sedikit tentang keinginan berwirausaha di masa depan. Semoga tugas yang saya buat ini sesuai dengan apa yang di perintahkan Oleh dosen yang bersangkutan pada mata kuliah Pengantar Bisnis# ini. Terimakasih
Tidak ada komentar:
Posting Komentar